INDRAMAYU - PANTURA HEADLINES
Pemerintah Kabupaten Indramayu Jawa Barat  mendukung kegiatan pencanangan makan siang bergizi gratis yang rencananya akan di lounchingkan oleh Dandim 0616 Indramayu pada Rabu 8 Januari 2025.

Dalam persiapannya itu, Bupati Indramayu Hj Nina Agustina, SH.,M.H.,C.R.A yang disampaikan Sekretaris Daerah Indramayu Ir. Aep Surahman saat di temui diruang kerjanya kepada Pantura Headlines, Senin 6 Januari 2025 mengatakan pihaknya mendukung penuh program makan gratis yang dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto. 

Pihaknya menuturkan bakal sepenuhnya, memberikan dukungan dengan harapan program ini bisa berjalan dan berkelanjutan serta Program Pemerintah Pusat yang dicanangkan oleh Presiden RI  ini pun dapat terlaksana dengan Lancar dan berhasil di Kabupaten Indramayu. 

"Sasarannya adalah anak -Anak sekolah, ibu menyusui dan ibu hamil. Mudah mudahan di Kabupaten Indramayu program ini bisa menjangkau secara merata. Dan kami yakin anak-anak indonesia betul betul menjadi Generasi Emas Tahun 2045,"kata Sekda Aep. 

Sekda Aep juga menjelaskan guna memperlancar program makan gratis khususnya di Kabupaten Indramayu ini pentingnya kolaborasi antara Kodim 0616 Indramayu, unsur Forkopimda, dinas terkait serta masyarakat yang terlibat. 

“Program makan bergizi bukan hanya tentang penyediaan makanan sehat, tetapi juga tentang pemberdayaan UMKM lokal dalam mendukung ketahanan pangan nasional. Kerja sama ini menjadi wujud nyata dari peran kita dalam melaksanakan amanat Presiden RI Prabowo Subianto,” ungkapnya”

Dijelaskan Aep, program Makan Bergizi Gratis disebarkan diseluruh sekolah yang ada di Kabupaten Indramayu. Menurutnya disetiap kecamatan nanti ada Kepala Unit yaitu Dapur Sehat. Ia meminta kepada seluruh unsur pemerintahan dimulai dari tingkat desa, kecamatan jajaran SKPD turut andil guna kelancaran program makan gizi gratis ini. 

"Semoga Program makan Gratis Bergizi ini berjalan dengan Lancar dan berhasil di Kabupaten Indramayu.”tutupnya.”

Secara teknis leading sektornya adalah Kodim namun Sekda Indramayu memerintahkan kepada dinas terkait agar membantu penerangan jalan di sekitar dapur umum, jalan yang becek dan kepastian air pasokan air.

Dituturkan Sekda Aep, melalui program yang dicanangkan oleh Presiden ini, pihaknya bisa memastikan bahwa makanan yang disediakan tidak hanya bergizi, tetapi juga sesuai dengan standar kesehatan nasional.

Diketahui Sekda Aep, Pemerintah Indonesia sendiri memang telah mengalokasikan sebesar Rp 71 triliun untuk program MBG pada APBN 2025. Seperti yang pernah disampaikan oleh Menteri Koordinator (Menko) bidang Pangan, Zulkifli Hasan, setelah rapat bersama kementerian dan lembaga di bawah koordinasi Kemenko Pangan di Kantor Kementerian Perdagangan (Kemendag). Rinciannya adalah Rp 63,356 triliun untuk pemenuhan gizi nasional dan Rp 7,433 triliun untuk program dukungan manajemen.

Kata Aep, anggaran sebesar itu menyasar sekitar 19,47 juta orang dari kalangan anak sekolah hingga ibu hamil maupun menyusui. Oleh karena itu, Presiden Prabowo Subianto berpesan agar pelaksanaan program MBG ini dilaksanakan dengan baik, mengingat mata rantai program ini melibatkan banyak pihak mulai dari sekolah, petani, peternak, transportir, ahli gizi, dan pemerintah daerah. ( Jujun Juhanda/PH).