INDRAMAYU, PANTURA HEADLINES
Mantan Anggota DPRD Fraksi Partai NasDem Kabupaten Indramayu Sugiono, SH banting stir dengan mendeklarasikan dukungan kepada pasangan calon Bupati - Wakil Bupati Indramayu nonor urut 1, H. Bambang Hermanto dan - H. Kasan Basari, setelah dirinya tidak lagi mencabat sebagai wakil rakyat. 

Hal itu diungkapkan Sugiono pada agenda silaturahmi Calon Wakil Bupati Indramayu H. Kasan Basari yang berlangsung, Sabtu 9 November 2024 dikediman Sugiono Desa Kebulen Kecamatan Jatibarang - Indramayu. 

Kegiatan silaturahmi Calon Wakil Bupati Indramayu H.Kasan Basari yang dihadiri ratusan keluarga besar Suginono dari berbagai desa itu seperti Desa Kebulen, Desa Pawidean, Desa Jatisawit membawa kekuatan baru bagi paslon Bambang - Kasan. 

Pasalnya, kendati Sugiono kini kembali sebagai masyarakat, namun dengan profesinya sebagai Advokat, akan ia satukan keluarga besar Bakul Pelem di wilayahnya itu untuk mengawal pemenangan paslon nomor urut 1.

"Bismillah kami keluarga Bakul Pelem menyatakan sikap mendukung dan mengawal pemenangan paslon Bambang - Kasan nomor urut 1,"ujar Sugiono. 

Ditengah kehadiran ratusan keluarganya, Sugiono mengajak, gunakan hak pilihnya pada tanggal 27 November 2024. Pilih pasangan yang tepat yakni nomor urut 1 yang adem dan berkah. 

"Pasangan yang adem cuma Pak Bambang dan Pak Kasan. Kami optimis Pak Bambang - Kasan, bisa mengayomi masyarakat Indramayu di lima tahun kedepan," katanya. 

Dengan pengalaman politiknya semasa ia menjabat Ketua OKK Partai NasDem Indramayu, Sugiono tidak main main bakal menggiring keluarga besarnya untuk mencoblos nomor urut 1 pasangan calon Bambang - Kasan.

Tak hanya dari jejaring keluarga, akan tetapi ribuan relawan yang dulu pendukung setia Sugiono, bakal diarahkan untuk mencoblos nomor urut 1, Bambang - Kasan. 

Alasannya kata Sugiono, Paslon Bambang - Kasan asli putra daerah dan pantas dijadikan pemimpin rakyat di lima tahun kedepan. 

"Pilih Wong Dewek Sing Paling Tepat, ( Pilih Orang Sendiri Yang Paling Tepat ). Coblos nomor 1 Bambang - Kasan," ajak Sugiono yang di amini keluarganya. 

Deklarasi Sugiono diapresiasi Calon Wakil Bupati Kasan Basari. Bahkan dalam sambutannya Cawabup Kasan menyampaikan kepada masyarakat bahwa kehadiran wong dewek di Pilkada ini sangatlah penting. 

Kenapa demikian, karena wong dewek paham dengan kebutuhan masyarakat Indramayu yang mayoritas petani, nelayan dan pedagang. 

"Saya bersama Pak Bambang Hermanto hadir untuk masyarakat Indramayu. Kami paham yang dialami masyarakat Indramayu. Ayo pilih wong dewek coblos nomor 1," kata Cawabup Kasan Basari. 

Dikatakannya, dinamika yang terjadi saat ini adalah banyak masyarakat petani yang sulit mendapatkan pupuk. Begitupun dengan masyarakat nelayan akan kebutuhan solar dan pedagang selalu mengeluh tidak mempunyai tempat yang pantas. 

Hal itu sangatlah mudah jika pemimpin Indramayu paham dengan keluhan masyarakatnya. Tidak semata mata prestasi yang selalu di kedepankan. Akan tetapi masih banyak teriakan masyarakat petani yang kekurangan air dan pupuk. 

"Indramayu sudah tercoreng dimata dunia ketika ada lahan sawah yang dijadikan balapan motor. Mohon doa nya jika kami terpilih tidak ada lagi lahan sawah yang kering, " papar Cawabup Kasan. 

"Semua itu perlu proses, namun jika hal ini tidak bisa dipahami oleh seorang pemimpin, maka hasilnya akan sia sia. Dan pasangan Bambang - Kasan siap mengatasi hal itu, 'imbuhnya. 

Dilanjutkannya, Indramayu sangat dikenal dengan julukan Lumbung Padi. Namun sangat ironis jika masyarakat petani masih banyak yang mengeluh sulitnya puput dan air. 

"Mari satukan tekad kawal pemenangan pasangan calon Bambang - Kasan. Jangan ragu buat para Bakul. Pelem, karena pelem juga perlu pupuk dan air, maka kami siap emperjuangkannya,"imbuhnya.

Dalam momen itu Cawabup Kasan Basari mengucapkan terima kasih atas pengawal istri Anggota DPRD Fraksi Partai Golkar H. Romdhoni bersama kadernya juga Jajaran PAC Partai Gerindra Jatibarang. (Jujun/PH)